Kota Makassar
Kota Makassar merupakan ibukota dari Provinsi Sulawesi Selatan, tempat di mana saya dilahirkan. Mengenai kota yang ramai ini, Makassar termasuk salah satu destinasi dengan wisata yang cukup menarik seperti Pantai Losari dan terlebih lagi dalam segi kuliner. Pantai Losari sudah menjadi image kota Makassar itu sendiri, dimana terdapat berbagai macam spot berkumpul, bercengkrama, dan kuliner tentunya. Terdapat juga wahana seperti perahu bebek, lapangan futsal terapung, tempat memancing, dan masih banyak lagi.
Sebagai destinasi kuliner, Kota Makassar sangat terkenal dengan Coto Makassar-nya. Kuliner yang terdiri dari daging potong dan kuah rempah khas ini sangat ramai dikunjungi masyarakat baik lokal maupun mancanegara. Hal tersebut dikarenakan Coto Makassar memberikan sensasi rasa gurih, manis, asin, dan pedas yang pas di lidah sehingga siapapun akan tertarik untuk mencoba dan terus menikmati kuliner khas Makassar yang satu ini.
Komentar
Posting Komentar